VIDEO PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS PENGADILAN AGAMA JEPARA
STATISTIK PERKARA REALISASI ANGGARAN

 

progpri badilag 2023
progpri badilag 2023
Banner ZI PA Jepara Banner Pengaduan

on . Hits: 106

Ketua PA Jepara Memimpin Apel Senin Pagi

 

Senin, 17 Juli 2023 – Pengadilan Agama Jepara telah melaksanakan kegiatan rutin Senin pagi, yaitu apel pagi. Bertempat di halaman Pengadilan Agama Jepara, Drs. Hendi Rustandi, S.H., M.Si. (Ketua Pengadilan Agama Jepara) memimpin langsung kegiatan rutin pada pagi hari ini. Seluruh pegawai Pengadilan Agama Jepara berbaris dengan tertib dibawah komando Rindom Ridona, S.H.I., M.H. (Kasubbag PTIP).

19 Juli Apel Pagi

 

Sebelum memulai amanatnya, Ketua Pengadilan Agama Jepara mengucap syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan rahmat, nikmat iman dan kesehatan kepada seluruh pegawai sehingga mampu melaksanakan kegiatan rutin Apel Senin Pagi dan dapat mengawali aktivitas bekerja pada minggu ini.

Selanjutnya, Bapak Hendi menyampaikan apresiasi kepada seluruh pegawai atas kinerja optimal yang dilakukan sehingga berbuah hasil yaitu berbagai piagam penghargaan dari Pengadilan Tinggi Agama Semarang.

Adapun penghargaan yang diraih oleh Pengadilan Agama Jepara yaitu :

  1. Terbaik II - Website Terbaik dengan Nilai Tertinggi
  2. Terbaik III – Ketepatan dan Kelengkapan Pengajuan Tunjangan Kinerja Semester I
  3. Apresiasi atas 10 besar Pelaporan LHKPN 100% Tahun 2022 di wilayah Pengadilan Tinggi Agama Semarang
  4. Apresiasi atas 10 besar Update SIKEP MA Ri nilai 100% pada Semester I Tahun 2023 di wilayah Pengadilan Tinggi Agama Semarang

19 Juli Apel Pagi 2

 

“Setinggi puji sedalam syukur, alhamdulillah atas penghargaan yang telah dicapai PA Jepara. Saya harap kinerja yang bagus ini dipertahankan bahkan ditingkatkan agar kita mendapatkan penghargaan yang lebih tinggi dan lebih banyak, “ kata Bapak Hendi.

Tak hanya itu, Ketua Pengadilan Agama Jepara turut menyampaikan pesan Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama Semarang (Karyarini Fatonah, S.H., M.M.) tentang konsistensi dalam menjaga kebersihan di satuan kerja. Kebersihan yang terlihat melalui CCTV juga harus mencerminkan kebersihan yang dilihat secara langsung.

 

19 Juli Apel Pagi 3

 

Sebelum mengakhiri amanat, Bapak Hendi memimpin doa bersama mengharap ridho Allah SWT agar aktivitas bekerja selama seminggu kedepan diberikan kelancaran, dan Allah mengangkat penyakit dari pegawai yang sedang sakit sehingga dapat berkumpul kembali dengan keluarga besar Pengadilan Agama Jepara.

Barisan kemudian disiapkan, komandan apel memimpin penghormatan kepada Pembina apel. Barisan dibubarkan dan seluruh pegawai Pengadilan Agama Jepara melanjutkan aktivitasnya dan siap memberikan pelayanan optimal kepada para pencari keadilan di wilayah hukum Pengadilan Agama Jepara.

Add comment


Security code
Refresh

Peta Lokasi Pengadilan Agama Jepara

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Jepara

Jl. Shima No. 18 Pengkol Jepara.

Telp: 0291-593200 
Fax: 0291-591047

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Facebook: Pengadilan Agama Jepara

Instagram: Pengadilan Agama Jepara

Tautan Aplikasi